Sunday, May 18, 2008

Astaghfirullah al Adzim

Semoga Allah senantiasa mengampuni hambanya yang berlumur dosa ini, betapa koreksi banyak aku lemparkan kepada sesiapa orang atau kelompok yang tidak sesuai dengan pemikiranku, benarkah atau sebenarnya itu semua adalah pikiran negatifku kepada mereka? tetapi sungguh bila pemikiran ini salah adanya, ana memohon dari berbagi pihak untuk menegur dan memberi solusi bagai mana mestinya, karna memang kritikan tersebut selalu ana usahakan berdasarkan atas pertimbangan benar atau menyimpangkah hal tersebut?
 
Pernyataan sikap dalam diri akan penolakan suatu kedholiman, ana harapkan akan bisa membuat ana pribadi untuk berlaku lurus dan terhindar dari hal yang tak sesuai tersebut sekaligus membagi pandangan kepada orang lain sebagai wahana saling mengingatkan agar berhati-hati jangan sampai terjerumus melakukan kedholiman atau menangkal suatu kedholiman terhadap dirinya, bukan bermaksud merasa paling suci atau paling benar sehingga menuduh yang lain adalah salah bertakabur mengoreksi dan arogansi.
 
Saudaraku yang dirahmati oleh Allah, tak layak ana ini menghakimi dan mengoreksi sesiapa sementara diri ini penuh berlumur dosa, tetapi sungguh ketika suatu kedholiman nampak dihadapan mata kepala dan dhomir kebenaran semestinya telah ana ketahui, tak bisa terelakkan dhomir (suara nurani) itu selalu berteriak-teriak meneriakkan sebagai mana mestinya, itulah mungkin naluri manusia untuk berislah dan mengingatkan saudaranya, semoga kita terjaga dari arogansi dan perasaan paling benar sendiri tanpa adanya rasa takut kepada ilahi.
 
Ya allah ampuni segala kesalahanku.
 
My personal webhttp://pujakesula.blogspot.com  or  http://endyenblogs.multiply.com/journal 

No comments: